Memanusiakan manusia bersama Stereo Against Aids (STEROIDS) 2016

3.4/5

Minikutumedia.com – Halo sahabat kutu, seperti biasa saya akan membahas soal event yang pernah minikutu kunjungi, yuk langsung aja! Oke, yang akan saya bahas kali ini adalah event “Stereo Against Aids” atau disingkat Steroids 2016 yang baru saja digelar pada tanggal 26 november kemarin. Event ini adalah event bergengsi dan memang rutin digelar setiap tahunnya oleh mahasiswa-mahasiswi dari Telkom University Bandung. Yang akan saya bahas kali ini adalah Steroids ke-11 yang bertempat di Sasana Budaya Ganesha Bandung kemarin (26/11/16).

Setiba saya dan kawan-kawan minikutu di venue, kita diberi suguhan awal susunan kubus yang terbentuk dari kardus dimana dalam kubus tersebut tertulis wishtlistwishtlist untuk guest star Steroids mendatang yang memang diperuntukan untuk pengunjung mengisi wishtlist mereka masing-masing. Tanpa berlama-lama, saya dan pengunjung lain langsung menulis band-band favorit kita masing-masing. Semoga terwujud dan minikutu di undang kembali di tahun depan agar saya dapat menyaksikan band indie favorit saya itu hihihihi aamiinn……

Setelah itu, kami langsung menuju ke area festival. Banyak tenan yang menjual makanan, minuman hingga aksesoris loh. Namun…. Sayangnya saya tak sempat keliling-keliling lebih lama karena waktu talent show yang akan segera mulai.

minikutumedia-com-steroids-barasuara
Photo by: Rezky Nurdianti Putri

Event dibuka dengan meriah oleh Barasuara, yang membawakan beberapa lagu andalan mereka.

minikutumedia-com-steroids-hivi
Photo by: Nevita Y.A

Kemudian dilanjutkan dengan penampilan dari Hiv! Yang memang sudah ditunggu-tunggu oleh banyak penonton waktu itu. Yap, Hiv! langsung saja menyanyikan salah satu lagu hits nya yang berjudul “Pelangi” dengan formasi yang baru pasca hengkangnya Dea.

Lanjut ke performance berikutnya, ada Vina Panduwinata dengan balutan dress berwarna pink yang menyita perhatian saya. Mama Ina menampilkan sesuatu yang beda dan spektakuler, mama Ina membawakan lagu burung camar, logika, dan surat cinta dengan versi EDM loh sahabat kutu! Dalam performance-nya mama Ina dibantu oleh Ices pada bass, Iqmal Tobing pada drum, dan Dj Ruslan.

Selanjutnya Maliq D’essential membuka penampilan mereka dengan lagu terdiam dan setapak sriwedari dengan gaya mereka yang groovy banget, bahkan semangat seluruh penonton yang hadir menjadi bangkit kembali loh! Selain lagu terdiam dan setapak sriwedari, Maliq D’essential membawakan beberapa lagu hits nya mereka seperti Himalaya, Untitled, dan Terlalu dan Maliq dkk menutup penampilan mereka dengan lagu Drama Romantika yang membuat pengunjung satu venue bergoyang.

minikutumedia-com-steroids-glenn
Photo By: Rezky Nurdianti Putri

Nampaknya Glenn Fredly sengaja ditampilkan paling akhir oleh panitia karena mungkin supaya suasana malam minggu menjadi sangat berkesan dan romantis (meskipun saya jomblo saya ikut merasakan hal itu hehe). Seperti pengisi acara lainnya, Glenn Fredly membawakan beberapa lagu hitsnya seperti Sekali ini saja, Kisah Romantis, juga Hikayat Cinta yang memang keren banget meskipun tidak dibawakan dengan rekan duetnya Dewi Perssik. Oh iya, Glenn juga membawakan lagu milik om Iwan Fals yang berjudul “Yang terlupakan”.

Di akhir penampilannya, Glenn Fredly mengungkapkan rasa bangga bisa menjadi bagian dari acara yang menakjubkan ini. Dimana kita memanusiakan manusia, yang seharusnya kita rangkul bukan tinggalkan. Tak disangka saat Glenn akan mengucapkan terimakasih, para penonton bersorak ramai “we want more… we want more … we want more…” . Sempat geleng-geleng kepala, namun Glenn bersama rekan bandnya kembali ke posisi dan memberikan bonus lagu terakhir yaitu hits single nya yang berjudul Cukup Sudah.

Semua guest star malam itu memberikan penampilan mereka secara khusus dan total untuk against aids 2016.

Gimana nih sahabat kutu, event Steroids 2016 seru banget kan? Nyesel nih yang gak dateng hahahaha

Oke, selesai sudah cerita saya dalam review event kali ini. Sampai ketemu di review event selanjutnya ya!

Jangan lupa tonton channel youtube Minikutu TV ya buat yang gak sempet dateng ke Steroids 2016 atau yang masih gak bisa move on dari event megah ini hehehe

See you when I see you

MINIKUTU REVIEW

0
3.4/5

Overall

Untuk review event steroids 2016 menurut sava “Warbvasa” svekali…. ya selain penampilan para Guest Star yang memang total ditambah para pengunjung yang tak malu untuk ikut bernyanyi dan bergoyang bersama. Tema acara yang sangat penting pun menjadi event ini tak boleh ditinggal kan. Namun, penempatan media yang tak biasa oleh panitia menjadi sorotan penting saya karena kami para awak media di alokasikan di bagian VIP & VIP dan tidak boleh berada dalam Mediapit. Ya logika saya adalah kalo saya sebagai pengunjung yang membeli tiket VIP/VIP lalu pandangan saya terhalangi oleh media yang sedang meliput saya akan merasa kurang puas dengan biaya yang telah dikeluarkan meskipun para awak media kemarin tidak banyak menghalangi tapi ada baiknya media tetap berada dalam lokasi mediapit agar semua dapat porsinya masing-masing. selebihnya overall warbyasaa syekaliii….

Event Gallery

Written by

Best Event

Rossa Another Journey: The Beginning di Bandung Gandeng Ryeowook jadi Bintang tamu
0%

4.5

Konser The Script Greatest Hits Tour 2022 Penuh dengan Kejutan
0%

4

Fur Farewell Tour Sukses Bikin Para Fans Seneng Sekaligus Sedih
0%

4

Nonton konser ditemenin “makhluk halus”? cuma ada di Semesta Menari
0%

4

Bikin Romantis Bareng MALIQ & D'Essentials di Semesta Menari VOL.2
0%

4

Next Event

00
Days
:
00
Hours
:
00
Minutes
:
00
Seconds

Got a Questions?

Find me on Social Media or Contact me and I will get back to you as soon as possible.

Related Post

Bikin Romantis Bareng MALIQ & D’Essentials di Semesta Menari VOL.2

Sekitar beberapa minggu sebelum acara, tiba-tiba dapet kabar yang bikin Kutu agak shock karena bintang tamunya Semesta Menari Vol.2 tuh ternyata Maliq & D’essential, gokil ~ 01. Before the Show Sebetulnya Kutu dateng agak terlambat dari jam open gate, di benak Kutu kan “ah paling orang-orang juga agak telat-telat” gitu kan. Tapi itu ternyata sa-lah...

Nonton konser ditemenin “makhluk halus”? cuma ada di Semesta Menari

“Agak laen Kelen Terlalu Lama Sendiri” begitulah slogan event yang Kutu sambangi kali ini. 30 April kemarin, Kutu mampir ke event Semesta Menari di Bengkel Space, SCBD, jakarta. mau tau keseruannya? Let Kutu tell the story! Oke, jadi di Semesta Menari ini ada 2 guest star yaitu Kunto Aji dan member podcast Agak Laen.  Diawal...

Rossa Another Journey: The Beginning di Bandung Gandeng Ryeowook jadi Bintang tamu

1 Desember 2023 jadi hari yang menyenangkan karena Kutu dapet kesempatan buat ngeliput Album Tour Concert Rossa di Bandung sekaligus jadi konser penutup untuk di Indonesia. Konser yang bertajuk Another Journey: The Beginning ini digelar dalam rangka mengenalkan album baru dari Rossa setelah lama nggak ngeluarin album baru. Berawal dari Kota Samarinda, kota pertama sekaligus...

Fur Farewell Tour Sukses Bikin Para Fans Seneng Sekaligus Sedih

Jujur Kutu baru pertama kali nonton FUR secara langsung, padahal mereka manggung di Indonesia tuh udah beberapa kali. Pas banget Kutu dikasih kesempatan buat ngeliput konsernya di Jakarta dan di Bandung.  Tapi gapapa meski diselimuti kesedihan, Kutu coba nikmatin performancenya dengan riang gembira. Ceilahhh… Sesampenya Kutu di Bengkel Space, Jakarta. Pas banget FUR lagi soundcheck...

Nonton Konser Sambil Main Wahana di Dream Festival Carnival 2023 

Tahun 2023 ini Kutu buka dengan dateng ke salah satu event yang diadakan di tempat yang cukup “enggak biasa” yaitu wahana bermain Trans Studio Bandung. Dream Festival sebelumnya udah berlangsung di Jakarta 6 kali berturut-turut loh sahabat kutu. Jujur dateng ke event ini, Kutu dimanjain dari segala sisi. Kutu bisa nikmatin nonton konser sambil naik...

Konser The Script Greatest Hits Tour 2022 Penuh dengan Kejutan

Di tahun 2022 ini, The Script menyambangi Indonesia dalam tour konsernya yang bertajuk The Greatest Hits Tour 2022 in Jakarta and Bandung. Ini merupakan kedatangannya yang ke 3 kalinya ke Indonesia. Band yang berasal dari negara Irlandia ini membuat 3 hari tour pada 30 September & 1 Oktober di jakarta dan 2 Oktober di Bandung....

Dalawampu “Varnamaya”, tajuk pensi SMAN 20 Bandung di tahun 2019

minikutumedia.com – Heyhooooo sahabat kutuuuu!!!! Waahhhh sekian lama kutu tidak me-review event, akhirnya kali ini kutu mau me review sefruit (dibaca:sebuah) event dari anak-anak SMAN 20 Bandung, yaitu Dalawampu Varnamaya. Setiap tahun SMAN 20 bandung selalu menyelenggarakan pensi dengan tema yg berbeda-beda.  Sebelumnya Kutu pernah dateng juga ke event pensinya SMAN 20 Bandung, yaitu Field of Vision...

Ada Apa Aja, Sih, Di 10 Tahun-nya Kampoeng Jazz?

  Welcome back to Kampoeng Jazz! Diumurnya yang ke 10, Kampoeng Jazz semakin matang lagi loh guuys~ masih dengan tradisinya menghadirkan musisi luar negeri, tahun ini KJ memboyong MYMP, JMSN, dan The Marias ke panggung mereka. Untuk pengisi dalam negeri ada Garhana, Senar Senja, Nonaria, The Extralarge, Monita Tahalea, Barsena Bestandhi, Diskoria x Fariz RM,...

You Might Also Enjoy

badai x randy
local
22 / 01 / 24
Badai dan Randy Pangalila Rilis "Badai And Randy Pangalila (The Greatest Hits Vol. 1)"
Aziz Hedra - Publicity #02
local
06 / 03 / 23
Aziz Hedra Merilis ‘Somebody’s Pleasure’, Ingatkan Kita Tidak Sendiri Ketika Berada di Titik Terendah
SC Photo 2020
local
15 / 07 / 20
Sajama Cut merilis single “Menggengam Dunia”
DSC05936
local
03 / 03 / 23
Kolaborasi for Revenge & Fiersa Besari: “Ada Selamanya”

This website uses cookies to ensure you get the best new experience on my website. Learn more