Belum Move-On dari Yuri dan Lintang!
local

Belum Move-On dari Yuri dan Lintang!

Minikutumedia.com-

Meet and greet Zahra Yuriva, dan special guest star oleh Lintang. Siapa nih yang masih belum bisa move on dari event kemarin?

 

Beruntung banget minikutu bisa jadi bagian, apalagi ada interview eksklusif bareng sama dua bintang. Event yang berlangsung pada tanggal 24 Maret 2018 berhasil mengobati rasa rindu para penggemar, pasalnya ini pertemuan resmi pertama setelah Yuri dan Lintang bukan lagi member dari JKT48.

 

“Awalnya memang diajak kolaborasi project bareng, dari pihak Yurivadistic (sebutan penggemar Zahra Yuriva),  kebetulan kita lagi kosong, jadi ya oke langsung.” Jelas Yuri ketika ditanya awal mula terselenggaranya event.

 

“Setelah itu, aku diajakin buat jadi Guest Star-nya.” Lanjut Lintang. Dua member yang memang terlihat sangat dekat setelah sama-sama dipromosikan masuk Tim J dulu, kekompakkannya belum berkurang.

 

Tidak banyak persiapan yang dilakukan keduanya, mereka lebih fokus kepada keberlangsungan acara. Karena ada sedikit kendala, keduanya was-was, apalagi masalah datang disaat waktu yang semakin mepet.

 

 

“Persiapannya lumayan susah sih, soalnya mendadak harus pindah tempat karena miskom dari panitia dan pihak tempat. Akhirnya tim buru-buru cari tempat lain, urus rundown ngulang lagi, tapi so far sih baik-baik aja, banyak yang dateng, yuri sama lintang juga ikut promosi flyer.” Tukas Momon, selaku tim penyelenggara.

Acara seru sudah pasti disiapkan, diantaranya chit-chat dengan penggemar, ada games, dan bestfriend tag, untuk tes sejauhmana kedekatan keduanya.

 

 

 

Ditanya mengenai rencana sleanjutnya, Lintang dan Yuri kompak menjawab untuk fokus Ujian Nasional yang akan berlangsung dibulan Apil.

 

 

“Aku sih pengen lanjutin ke UPI (Universitas Pendidikan Indonesia) jurusan Sastra Korea, karena ya aku sudah terlanjur mempelajari sedikit-sedikit, jadi ya lanjutin aja.” Jelas Yuri. “Aku juga mau kuliah di Universitas negri, tapi keluarga aku pengennya swasta aja.” Ternyata kedua gadis ini memiliki minat yang sama yaitu Sastra Korea.

 

 

Sama-sama berharap penggemarnya masih solid untuk terus mendukung kegiatan mereka yang positif, karena keduanya masih ingin bergelut didunia entertain, dan masih sangat membutuhkan dukungan.

 

Akhir kata, Lintang dan Yuri mengucapkan banyak terimakasih untuk yang sudah membantu keberlangsungan event ini, untuk para penggemar yang meluangkan waktu, dan berharap kejadian dibalik event ini bisa dijadikan pelajaran untuk lebih baik lagi kedepannya.

 

 

 

Sedikit disinggung mengenai waktu pelaksanaan, yang bertepatan dengan Melody Graduation Concert, ini penjelasan Momon.

“Awalnya gak expect, cuman merencakan aja tanggal segini kira-kira pada bisa gak? Dan ternyata dari pihak JKT48 juga ngeluarin ditanggal yang sama. Jadi ya kita, bikin acaranya dijam yang lebih awal dibanding konser.”

 

 

Dalam kesempatannya, Momon mengucapkan terimakasih banyak untuk yang bersedia hadir, apalagi menyempatkan disela-sela menunggu konser. Ia pun berharap dukungan para penggemar masih terus berlanjut mengikuti jenjang karir Yuri dan Lintang, tidak terputus karena sekarang keduanya bukan lagi seorang member idolgroup.

 

Minikutu Writer

NEXT EVENT

00
Days
:
00
Hours
:
00
Minutes
:
00
Seconds

Got a Questions?

Find me on Social Media or Contact me and I will get back to you as soon as possible.

Another Post

DO OVER ARTWORK

06 October 23

band

09 February 17

THE RAIN SDI pic 3

15 November 21

Related Post

Penyanyi & Musisi OST Catatan Si Boy
local
04 / 07 / 23
MD Music Mempersembahkan Lineup Artis dan Musisi Original Soundtrack “CATATAN SI BOY”
For Revenge #01 Prolog
local
21 / 03 / 24
"Sadrah": Prolog Emosional Untuk Era Baru for Revenge
LORD-SPOTIFY
local
28 / 02 / 18
RHYM Rilis Single Terbaru Berjudul ‘Lord’
Artwork - Blue Jeans
local
08 / 06 / 20
Tenggelam dalam Memori Bersama Lagu “Blue Jeans” dari Gangga
Gloria Jessica 03
local
18 / 07 / 23
GLORIA JESSICA Kembali Bermusik, Rilis Mini Album “What Are We Now?”
minikutumediadotcom-HR_Titik_Api_Promo (1)
local
08 / 03 / 20
LaMunai Records merilis ulang Album Titik Api dari Harry Roesli Gang dalam Format Piringan Hitam.
03. Artwork Barcleys 491 - Sleep and Dream
local
22 / 06 / 23
Barcleys 491 Merilis Single Kedua Berjudul “Sleep and Dream”
KATRINES - Katrina (Artwork)
local
05 / 12 / 24
Anthem Punk Rock Patah Hati dari Katrines, Garage Group asal Surabaya Merilis Single keduanya

About Me

Minikutu is the music news network on the planet that has been around since 2015

Another Post

PRESS PHOTO 2

08 July 24

IMG_9747 copy

17 October 23

Artwork- Hilang Tanpa Bilang

12 December 22

My Instagram

Create With ♥ By Jedi Iriyanto | Copyright ©2022 Minikutumedia.com

This website uses cookies to ensure you get the best new experience on my website. Learn more