Xeva Al Gazel Rilis Single Yang Sangat Relatable Berjudul, ‘Notification’
local

Xeva Al Gazel Rilis Single Yang Sangat Relatable Berjudul, ‘Notification’

Penyanyi pendatang baru yang sangat menggandrungi semua genre Pop mulai dari Jazz Pop, Brit Pop, hingga Pop Rock bernama Xeva Al Gazel berusaha memperkenalkan diri lewat sebuah single debut yang berjudul ‘Notification’. Single ini sekaligus jadi proses belajar dari Gazel untuk benar-benar serius menggeluti hobi yang sejak kecil dimilikinya, yaitu bermusik.

‘Notification’ sendiri berangkat dari perasaan yang Gazel alami saat menunggu notifikasi dari gebetannya. “Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang naksir banget sama satu wanita dan nonstop buka HPnya bukan untuk media sosial dan yang lain. Dia cuma pengen banget menerima pesan dari orang yang dia sukai,” kisah Gazel. “Sayangnya, saat notifikasi itu muncul, itu cuma dari obrolan grup yang sering dia terima dan tidak pernah dibuka. Lalu, setelah menunggu lama, dia mulai memberanikan diri untuk mengirim pesan duluan dan mencoba memulai percakapan. Tapi setiap dia berusaha, sang pujaan hati hanya membalas dengan kata pendek atau bahkan dibaca saja. Walau begitu, sang pria tetap berpikir positif dan selalu menunggu sekaligus percaya bahwa suatu hari si wanita akan punya pikiran yang sama dengan dirinya,” lanjut musisi yang mengagumi Michael Jackson ini.

Lagu yang ditulis oleh Gazel sendiri sejak akhir tahun 2021 ini juga turut dibantu oleh beberapa pihak dalam proses penyelesaiannya. Diantaranya: Fajar PJ, Adhitya Pratama dan Jones Roma yang ikut membantunya menjadi Producer di single ini, selain itu Jones Roma juga terlibat pada proses Mixing dari lagu ini. “Kalau kalian sedang menunggu jawaban dari seseorang yang tidak pernah membalas chat-mu, aku persembahkan lagu ini untuk kamu dan aku ingin kamu kasih dengar lagu ini ke orang itu agar mereka mengerti kalau kamu memang sedang menunggu notifikasi darinya,” pesan Gazel pada orang-orang yang mungkin sangat relate dengan kisah yang dia hadirkan di single ini.

Minikutu Writer

NEXT EVENT

00
Days
:
00
Hours
:
00
Minutes
:
00
Seconds

Got a Questions?

Find me on Social Media or Contact me and I will get back to you as soon as possible.

Another Post

google-search-music-hum

29 November 20

NMM - Menuju 12 Photo 3

07 August 23

AMERTA-POLAROID

03 November 22

Related Post

local
31 / 01 / 16
Aku Benci Pacarmu : Single Terbaru Dari Lowdick
Minikutumedia.com – Lowdick kolektif Melodic Punk asal kota kembang Bandung baru saja merilis single terbaru yang berjudul ” Aku Benci Pacarmu “, dalam lagu terbarunya Lowdick masih mengambil tema percintaan. Lagu ini sendiri bercerita tentang seseorang yang suka kepada seseorang namun sayangnya seseorang yang dicintainya sudah mempunyai pacar. Dengan warna lagu...
unnamed
local
05 / 11 / 22
Stars and Rabbit berkolaborasi dengan reporter investigasi Ian Urbina untuk The Outlaw Ocean Music Project
C0027.00_00_05_106.Still007
local
23 / 11 / 23
Happy Asmara Kembali Dengan Single Terbarunya yang Berjudul "Apik"
Cover Shaggydog - Ambilkan Gelas (Feat. NDX AKA Familia)
local
22 / 09 / 17
Shaggydog Ajak NDX A.K.A Rekam Single Dangdut
minikutu-crystalboys-3
local
21 / 11 / 18
Crystal Boys promosikan Single terbarunya
cafe kucing (2)
local
15 / 06 / 16
Berawal dari Hobi memelihara kucing hingga akhirnya menjadi sebuah Cafe
gaby_meAndU
local
11 / 03 / 24
Gabriella Ekaputri Bagikan Single & Video Klip Perdana Menawan yang Penuh Semangat “Me & U”
Adrian Khalif & Bernadya press
local
27 / 09 / 24
Adrian Khalif Rilis Album Kedua "HARAP-HARAP EMAS" dan MV "Asumsi" bersama Bernadya

About Me

Minikutu is the music news network on the planet that has been around since 2015

Another Post

BABY-METAL-press-cr-SUSUMU-MIYAWAKI-1548-1608747685

17 October 22

rubofrub_95077448_667967020439443_3947061577393652430_n

19 June 20

varnamaya

01 February 19

My Instagram

Create With ♥ By Jedi Iriyanto | Copyright ©2022 Minikutumedia.com

This website uses cookies to ensure you get the best new experience on my website. Learn more